Berbagi Cerita kepada Dunia

www.ajiwibowo-id.blogspot.com

Banyumas Menang, HB Memimpin LIma Tahun Ke Depan

KALIBAGOR, Walaupun masih menunggu rapat pleno penetapan pemenang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banyumas periode 2013-2018, namun dari hasil hitung cepat KPU Pasangan dengan nomor urut 3 Ahmad Husein - Budi Setiawan hampir dipastikan memenangkan Pemilukada dan mengemban amanah masyarakat untuk lima tahun ke depan.

Saya hanya ingin mengingatkan kepada kita semua, bahwa amanah dan janji yang sudah digombar-gemborkan pada waktu kampanye adalah pekerjaan rumah yang paling berat. Contoh nyata kampanye HB di Songgom beberapa waktu lalu, tepatnya pada Minggu, 10 Februari 2013 Pasangan dengan nomor urut 3 ini menyempatkan berkampanye secara terbuka di wilayah RT.06/04 Songgom Desa Kalibagor.
Mereka mengusung KARTU BANYUMAS SEHAT, sebagai salah satu janji untuk merayu masyarakat khususnya di wilayah songgom.

Ada beberapa janji yang disampaikan selain kartu Banyumas Sehat, antara lain adalah Pemberian Honor Kepada Guru Taman Pendidikan Al Quran, Menindaklanjuti hal ini, semoga apa yang dijanjikan akan segera terwujud, bukan hanya sekedar "Tong Kosong Nyaring Bunyinya"

Kami tunggu bukti bukan janji. Selamat berjuang, atas amanah menjadi Bupati dan Wakil Bupati Banyumas Periode 2013-2018 kepada Ir. Ahmad Husein - dr. Budi Setiawan.

Sumber : Pribadi.





0 komentar:

Banyumas Menang, HB Memimpin LIma Tahun Ke Depan